Sebagai bentuk pelaksanaan kurikulum berdasarkan Peraturan Rektor Universitas Negeri Semarang Nomor 9 tahun 2007 tentang Peraturan Pedoman Penilaian Hasil Belajar Mahasiswa Universitas Negeri Semarang yang berisi salah satunya, Kuliah Kerja Lapangan (KKL) adalah kegiatan akademik yang dilaksanakan di lapangan, beberapa waktu yang lalu (24 – 28 Juli 2017 ) Mahasiswa Pendidikan Ekonomi, Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Semarang melakukan kuliah kerja lapangan di daerah Bali.
Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 261 mahasiswa dengan didampingi 12 dosen pembimbing. Dari tiga prodi di Jurusan Pendidikan Ekonomi UNNES yang meliputi : Pendidikan Ekonomi Akuntansi, Pendidikan Administrasi Perkantoran dan Pendidikan Ekonomi ( Koperasi ). Ada tiga kunjungan lembaga di Bali yaitu Pendidikan Akuntansi ke Badan Pendapatan Daerah Provinsi Bali, Pendidikan Adminisrasi Perkantoran ke Badan Perpustakaan dan Arsip Provinsi Bali dan Pendidikan Ekonomi Koperasi melakukan kunjungan ke Kantor Otoritas Jasa Keuanangan Regional 8. Adapun tujuan dari pada kegiatan KKL ini adalah sebagai menambah wawasan dan pengalaman di lapangan (lembaga) yang terkait.
Tidak hanya kunjungan lembaga yang ada di serangkaiaan kegiatan KKL Pendidikan Ekonomi UNNES, ada beberapa kunjungan tempat wisata yang dikunjungi untuk menambah wawasan mahasiswa dari keberagaman wisata dibali sebagai tombak ekonomi di Pulau Bali. Mahasiswa mengunjungi musium brajasandi, menonton tari kecak di pantai pandawa, mengunjungi desa terbersih nomer 3 di dunia, Desa Panglipuran yang masih asri dan asli akan local wisdom setempat.
Kegiatan KKL Pendidikan Ekonomi Unnes juga mengadakan acara promnight di hallroom Hotel Kuta Central Park yang berisi pengakraban dan penempilan bakat masing- masing rombelnya. Mahaiswa terlihat sangat menikmati seangkaiaan acara KKL tersebut, terlihat saat keantusias dari mahasiswa dalam melakukan proses belajar di masing- masing lembaga dan sangat menikmati liburan di objek wisata yang ada di Bali.
Acara KKL ditutup dengan mengunjungi pusat oleh-oleh yang ada di bali seperti Pusat Oleh-Oleh Dewata Bali dan Pusat Oleh-Oleh Jogger yang hanya ada satu satunya di Pulau Bali. Mahasiswa sangat berterima kasih kepada dosen pembimbing, panitia dan biro perjalanan sehingga perjalanan KKL Pendidikan Ekonomi berjalan sukses dan mengharapkan semoga ilmu dan pengalaman yang didapatkan dalam kegiatan tersebut dapat bermanfaat di kehidupan kedepannya.