Koordinasi Gugus Fakultas Ekonomi 2021

Universitas Negeri Semarang > FEB UNNES > Koordinasi Gugus Fakultas Ekonomi 2021

Rabu, 27 Januari 2021 pukul 13.00 dilangsungkan Koordinasi Pengelola Gugus Tugas di Fakultas Ekonomi Unnes. Acara dibuka oleh Wakil Dekan Akademik, Dr. Kardoyo dan dilanjutkan paparan oleh Dekan, Bapak Heri Yanto, Ph.D. Dalam paparannya, Dekan FE menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada para pengelola Gugus Tugas FE tahun 2020. Dekan kemudian mengumumkan Pengelola Gugus Tugas FE Tahun 2021 berikut tugas-tugas yang menjadi bagian dari pencapaian indikator kinerja FE Tahun 2021. Paparan Dekan berikut daftar nama Pengelola Gugus Tahun 2021 terlampir di sini.


Dekan menekankan sinergi antar gugus guna mengakselerasi visi reputasi internasional Unnes. Diantaranya, kerja sama dan kerja cerdas gugus jurnal dengan gugus kerja sama dalam proses internasionalisasi. Demikian pula dengan gugus konservasi dan gugus humas agar bersinergi mengkampanyekan visi konservasi Unnes agar jiwa konservasi menjadi perilaku keseharian seluruh sivitas akademika Unnes.


Wakil Dekan Bidang Akademik Dr. Kardoyo juga menyampaikan sejumlah target kepada gugus, antara lain indeksasi Scopus bagi JDM dan JEJAK, dan kenaikan peringkat Akreditasi Sinta bagi MAJ dan jurnal lainnya. Wakil Dekan Bidan Administrasi dan Umum turut menyampaikan, antara lain, kenaikan dana penelitian dan pengabdian kepada masyarakat diharapkan dapat memantapkan kinerja Tri Dharma Perguruan Tinggi sekaligus menghilirkannya.


Terima kasih kepada para Pengelola Gugus Tugas Tahun 2020, dan selamat bertugas untuk pengelola Tahun 2021. Bravo FE UNNES.
Penulis: Vitradesie Noeket, Editor: Nurdian Susilowati.

Leave a Reply

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas: