Jurusan Akuntansi sukses selenggarakan kuliah umum bertajuk Pemahaman Audit Sektor Publik dan Sistem Pengendalian Internal Publik (06/06). Tujuan pemahaman Sistem Pengendalian Internal adalah untuk memahami kekuatan dan kelemahan SPI dalam mencegah adanya kesalahan dengan sederhana. Tujuan pengujian SPI adalah untuk mengukur tingkat efektifitas, karena implementasi SPI bisa jadi berbeda dengan standar SPI yang telah ditetapkan, atau berbeda dengan yang dipahami oleh auditor.
Iis Istianah, S.E, M.Si, Ak, CFE, CA., sebagai pembicara menjelaskan bahwa Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) adalah Sistem Pengendalian Intern yang diselenggarakan secara menyeluruh di lingkungan pemerintah pusat dan pemerintah daerah. SPIP dilakukan secara terus menerus oleh pimpinan dan seluruh pegawai untuk memberikan keyakinan memadai atas tercapainya tujuan organisasi melalui kegiatan yang efektif dan efisien, keandalan pelaporan keuangan, pengamanan aset negara, dan ketaatan terhadap peraturan perundang-undangan.
Adapun aktivitas pengendalian yang selama ini dilakukan adalah reviu atas kinerja Instansi Pemerintah yang bersangkutan, pembinaan sumber daya manusia, pengendalian atas pengelolaan sistem informasi, pengendalian fisik atas aset, penetapan dan review atas indikator dan ukuran kinerja, pemisahan fungsi, otorisasi atas transaksi dan kejadian yang penting, pencatatan yang akurat dan tepat waktu atas transaksi dan kejadian, pembatasan akses atas sumber daya dan pencatatannya, akuntabilitas terhadap sumber daya dan pencatatannya, dan dokumentasi yang baik atas Sistem Pengendalian Intern serta transaksi dan kejadian penting.
Acara dipandu langsung oleh Dosen Jurusan Akuntansi, Retnoningrum Hidayah, S.E., M.Si., M.Sc dan dihadiri oleh mahasiswa Jurusan Akuntansi sebanyak 240 mahasiswa.