FAIZAL DAN LITA MEWAKILI FAKULTAS EKONOMI PADA PILMAPRES UNNES 2020

Universitas Negeri Semarang > FEB UNNES > Berita > FAIZAL DAN LITA MEWAKILI FAKULTAS EKONOMI PADA PILMAPRES UNNES 2020

Selasa (14/01) Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Semarang (FE UNNES) menyelenggarakan Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) tahun 2020 dengan tema “Sutainable Development Goals”. Acara berlangsung mulai pukul 08.00 hingga 15.00 di Aula FE UNNES Gedung L lantai 3 dan dibuka oleh Dekan FE UNNES, Bapak Drs. Heri Yanto, M.B.A, Ph.D. Kegiatan juga dihadiri oleh Pimpinan Fakultas Ekonomi, Pimpinan Jurusan dan Mahasiswa FE. Pilmapres FE UNNES diikuti oleh 9 (sembilan) mahasiswa yang sebelumnya telah melalui seleksi ketat tingkat jurusan. Jurusan manajemen diwakili oleh Mar’atus Syolikha dan Ari Nur Rachman. Jurusan Pendidikan Ekonomi diwakili oleh Siswantoro, Lita Citra Dewi, dan Moch. Faizal Rachmadi. Jurusan akuntansi diwakili oleh Muhammad Wahyu Zulfikarna dan Winda Islamiyati. Jurusan ekonomi pembangunan diwakili oleh Widatul Magfiroh dan Rizka Yuliyani. Penilaian pilmapres terdiri atas 4 (empat) aspek, yaitu Indeks Prestasi Kumulatif (IPK), prestasi yang diunggulkan, bahasa inggris, dan Karya Tulis Ilmiah.

Setelah melalui pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Mapres) yang sangat ketat oleh dewan juri, maka diperoleh juara umum 1, 2, dan 3 serta juara harapan sebagai berikut:

Juara 1 : Moch. Faizal Rachmadi (Pendidikan Ekonomi)

Juara 2 : Lita Citra Dewi (Pendidikan Ekonomi)

Juara 3 : Widatul Magfiroh (Ekonomi Pembangunan)

Harapan 1 : Siswantoro (Pendidikan Ekonomi)

Harapan 2: Rizka Yuliyani (Ekonomi Pembangunan)

Harapan 3 : Ari Nur Rachman (Manajemen)

Sementara itu, Saudara Moch. Faizal Rachmadi dan Saudari Lita Citra Dewi akan mewakili FE UNNES pada ajang Pilmapres tingkat Universitas tahun 2020.

Acara berlangsung dengan lancar. Antusias pendukung yang berasal dari masing-masing jurusan menjadi saksi terpilihnya Mapres FE UNNES 2020. Dekan FE UNNES, Bapak Drs. Heri Yanto, M.B.A, Ph.D. mengungkapkan rasa bangga kepada mahasiswa yang telah terpilih dan sudah mau berjuang pada Pilmapres FE UNNES 2020. Beliau menghimbau kepada seluruh elemen FE untuk selalu mendukung dan bersinergi dalam mensukseskan Pilmapres tingkat universitas.

Leave a Reply

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas: