Masa pandemi Covid-19 ini menuntut segala bidang untuk bertransformasi menjadi bentuk digital, tak terkecuali sektor ekonomi syariah. Semakin meningkatnya aksesibilitas penggunaan edukasi digital ekonomi syariah, dapat memberikan peluang tersendiri bagi E-learning Ekonomi Syariah (ELSYA). Oleh karena itu ELSYA Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) bekerjasama dengan Fakultas Ekonomi UNNES menyelenggarakan webinar ELSYA MES GOES TO CAMPUS yang dilaksanakan secara daring dengan takjub Membangun Mindset Halal Lifestyle di Indonesia di Masa New Normal. Kegiatan ini diikuti oleh berbagai kalangan mulai dari mahasiswa, dosen, praktisi, ekonom dan sebagainya. Webinar ini diawali sambutan oleh Ketua Badan Pengelola ELSYA MES, Prof. Dr. Euis Amalia, M. Ag kemudian dibuka secara resmi oleh Dekan FE, Drs. Heri Yanto, MBA., Ph. D.
Bertindak sebagai pemateri adalah PP MES sekaligus Chairman Indonesia Halal Lifetyle Center, Sapta Nirwandar serta Dosen FE UNNES, Bayu Bagas Hapsoro, MM. Intisari dalam webinar kali ini adalah bahwa sektor halal life style memberikan kontribusi yang tinggi bagi perekonomian, terbukti menurut State of Global Islamic Economy Report 2016-2017 tingkat konsumsi masyarakat muslim dunia mencapai US$ 1.9 triliun. Oleh karena itu, sektor halal life style dapat menjadi peluang tersendiri bagi seluruh negara didunia, termasuk Indonesia. Indonesia terus berupaya meningkatkan kualitas yang ada, seperti dalam bidang human capital, government support, literacy, production, media recreation, services dan infrastructure dalam memenuhi kebutuhan masyarakat.