Grand Final Pemilihan Duta Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Semarang (FE UNNES) diselenggarakan secara hybrid di Ruang C3 116 dan live streaming di kanal Youtube Duta Fakultas Ekonomi UNNES berjalan dengan lancar (17/09).
Pemilihan Duta Fakultas Ekonomi UNNES diikuti oleh 24 finalis. Grand Final Pemilihan Duta FE UNNES merupakan puncak acara seleksi Duta FE dimana telah melalui pra acara grand final. Pra acara grand final terdiri dari tahapan Deep Interview, Presentasi Proposal Proposal Program Kerja, Deep Correction, Latihan Catwalk, dan Karantina. Deep Interview merupakan interview lanjutan untuk menggali potensi dan kemampuan yang dimiliki oleh finalis. Presentasi proposal berisi proposal program kerja yang diusung per pasangan untuk Duta FE kedepan. Deep correction merupakan bentuk feedback positif ataupun evaluasi terhadap para finalis. Karantina merupakan kegiatan pemberian materi oleh pembicara agar finalis memiliki bekal dalam bertugas sebagai Duta.
Adapun dewan juri pada Grand Final Pemilihan Duta FE UNNES adalah Rosa Chantika Roosiana Dewi (Denok Kota Semarang tahun 2021), Dr Vitradesie Noekent, S. E., M.M., (Dosen Jurusan Manajemen FE UNNES), dan Teguh Hardi Raharjo, M. Pd. (Dosen Pendidikan Ekonomi FE UNNES).
Pada Pemilihan Duta FE UNNES 2022 pasangan Elfandi Ahmad Fauzy (Manajemen 2021 ) dan Putri Shalma (Pendidikan Ekonomi 2021) dinobatkan sebagai Juara 1 Duta Fakultas Ekonomi UNNES. Juara 2 diraih oleh pasangan Rizki Wahyu Widadi (Pendidikan Ekonomi 2021) dan Tisna Septiana (Manajemen 2021) , serta juara 3 diraih oleh pasangan Muhammad Rizal (Akuntansi 2020) dan Najma Shakira Anindita (Manajemen 2021).
Penyerahan anugerah Duta FE disampaikan langsung oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Agung Yulianto, S.Pd, M.Si.