DWP FE UNNES Berhasil Selenggarakan Webinar “Building Positive Mentality During Pandemi”

Universitas Negeri Semarang > FEB UNNES > DWP FE UNNES Berhasil Selenggarakan Webinar “Building Positive Mentality During Pandemi”

Dharma Wanita Persatuan (DWP) FE UNNES telah menyelenggarakan kegiatan webinar yang bertajuk “Building Positive Mentality During Pandemi” pada hari Jumat tanggal 20 November 2020 melalui platform Zoom. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pelatihan mengenai membangun mental positif di era pandemic covid-19. Ibu Umi Zubaedah Heri Yanto, S.Pd selaku ketua DWP FE UNNES memberikan laporan bahwa kegiatan ini diikuti sekitar 200 peserta yang telah mendaftar dan tamu undangan dari DWP pusat dan sub unit UNNES. Turut hadir pula ketua Dharma Wanita Persatuan UNNES Dr. Barokah Isdaryanti, S.Pd., M.Pd. Beliau memberikan keynote speech dalam kegiatan webinar ini.

Acara ini diisi oleh coach Makhmud Kuncahyo. M.Pd (Trainer Synergy Performa training & Consulting) dan moderator oleh Coach Triaji Budianto. Materi yang disampaikan oleh coach sangat relevan dengan situasi dan kondisi saat ini dimana orang banyak mengalami tekanan di masa pandemi. Dalam kesempatan ini pembicara memberikan materi mengenai stress dan bagaimana mengatasi stress serta membangun mental yang positif. Semoga bermafaat dan selamat mengaplikasikaa ilmu nya ya..  (by Siti Ridloah)

Leave a Reply

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas: