Datangkan Dosen dari Malaysia, Mahasiswa FE Siap Go Internasional

Universitas Negeri Semarang > FEB UNNES > Uncategorized > Datangkan Dosen dari Malaysia, Mahasiswa FE Siap Go Internasional

Kamis, 5 April 2018- Dalam rangka mendukung Internasionalisasi Fakultas Ekonomi, UNNES mengundang Assoc. Prof Dr. Mohamed Nor Azhari bin Azman dari University Pendidikan Sultan Idris (UPSI) sebagai Guest Lecture untuk kelas Internasional jurusan Ekonomi Pembangunan dan Pendidikan Ekonomi. Tujuan diselenggarakannya kegiatan tersebut yaitu untuk menambah wawasan global dan mampu bersaing di tingkat internasional.
Bertempat di Gedung C3, 120, Azhari memaparkan materi bertema Entrepreneurship: A Case of Malaysia. Beliau menyatakan bahwa mahasiswa di Malaysia didorong untuk berwirausaha, karena kewirausahaan penting bagi pilar perekonomian sebuah negara. Dalam paparannya, sebanyak 50 mahasiswa kelas internasional ini diberikan banyak kesempatan untuk berdiskusi terkait pengalaman mereka dalam berbisnis. Dalam diskusi tersebut, Azhari memberikan beberapa contoh kisah pengusaha di Malaysia yg telah berhasil dan beberapa hal yang dapat mendukung sukses atau tidaknya suatu bisnis.
Dengan adanya Guest Lecture ini diharapkan mahasiswa FE mempunyai informasi maupun perspektif lain tentang kewirausahaan dan berdiskusi langsung dengan akademisi dari luar negeri sehingga memperkaya wawasan mereka. Wakil Dekan Bidang Akademik, Drs. Heri Yanto, M.B.A., Ph. D menyatakan mengapresiasi kegiatan Guest Lecture dan berharap mahasiswa FE dapat mengaplikasikan ilmu yang didapat dari pembicara UPSI di kehidupan nyata.

Leave a Reply

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas: