Menjadi unit koordinator income generating UNNES, BOAB dipimpin oleh orang-orang yang luar biasa dalam STO-nya untuk mencapai tujuan dan mengelola BOAB sehari-hari. Jajaran pengurus BOAB adalah orang-orang yang terpilih dan dipercaya. Dalam menjalankan tugasnya, pengurus mendapatkan beban yang berat namun dengan Visi dan Misi serta kerjasama seluruh elemen di BOAB, mengembangkan usaha dan unit bisnis di UNNES yang mendukung tercapainya kampus bereputasi internasional dan berorientasi konservasi akan segera tercapai.
Ketua Badan Optimalisasi Aset dan Bisnis
Dr. Moh Solehatul Mustofa, MA. adalah seorang akademisi yang memiliki pengalaman luas di bidang Sosiologi dan Antropologi. Saat ini menjabat sebagai Ketua Badan Optimalisasi Aset dan Bisnis (BOAB) Universitas Negeri Semarang (UNNES), sebuah Badan yang dibentuk untuk menjadi unit koordinator income generating non akademik UNNES.
sebagai Ketua BOAB, Dr. Moh Solehatul Mustofa, MA. bertanggung jawab untuk menyelenggarakan dan mengembangkan layanan non pendidikan kepada masyarakat melalui unit-unit bisnis, mendayagunakan potensi sumber daya universitas melalui kerjasama operasional dan kerjasama manajemen dengan pihak eksternal Universitas, dan menyediakan layanan konsultatif bagi unit-unit kerja dalam rangka optimalisasi potensi unit kerja. Hal ini tentu bertujuan untuk mendukung pencapaian visi UNNES yang berkelas dunia dan berwawasan konservasi.
Sebelum menjabat sebagai Ketua BOAB, Dr. Moh Solehatul Mustofa, MA adalah Dekan Fakultas Ilmu Sosial UNNES tahun 2019-2023. Selama menjabat sebagai Dekan, beliau berhasil meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian di fakultas.
Dr. Moh Solehatul Mustofa, MA juga merupakan dosen di Jurusan Sosiologi dan Antropologi UNNES yang juga sangat menguasai dunia Wirausaha dan Bisnis. Ia memperoleh gelar doktor pada tahun 2018.
Dengan pengalaman dan kompetensi yang luas, Dr. Moh Solehatul Mustofa, MA diharapkan dapat terus berkontribusi dalam rangka memenuhi kebutuhan masyarakat melalui penyediaan berbagai layanan unit bisnis, memaksimalkan peran dan fungsi sumber daya universitas, dan mendorong perolehan income generating unit kerja melalui kerjasama, hibah, optimalisasi laboratorium, penyelenggaraan kegiatan, riset, dan inovasi, dll.
Sekretaris Badan Optimalisasi Aset dan Bisnis
Dr. Indah Anisykurlillah, SE., M.Si., Akt., CA. adalah seorang dosen pada Jurusan Akuntansi yang sangat dihormati di bidang akuntansi. Sejak tahun 2020, Dr. Indah Anisykurlillah mendapatkan amanah dari Rektor UNNES sebagai Sekretaris Badan Pengembang Bisnis (BPB) UNNES. Pada tahun 2023 ini hingga 5 tahun yang akan datang, ia mendapatkan amanah yang sama sebagai Sekretaris Badan Optimalisasi Aset dan Bisnis (BOAB) UNNES.
Sepanjang karirnya, Dr. Indah Anisykurlillah telah mempunyai Hak Kekayaan Intelektual (HAKI) yang meliputi Buku “Penyusunan Laporan Keuangan Berbasis EXCEL”; Pembukuan Sederhana Untuk UMKM; Sistem Informasi Tarif Dan Layanan (SITARLA) UNNES; Kinerja Koperasi Dan Non Performing Loan; Revitalisasi Industri Tapioka Terintegrasi Pemberdayaan SDM Hulu-Hilir; Buku Kumpulan Resep Olahan Waluh; Islamic Corporate Governance Dan Financial Fraud Pada Bank Syariah Di Indonesia. Selain itu ia telah menuliskan artikel penelitiannya yang mengesankan di Scopus dan SINTA, ini mencerminkan komitmennya untuk memajukan bidang akuntansi.
Sebagai Sekretaris BOAB, Dr. Indah Anisykurlillah bersama-sama dengan Ketua BOAB untuk mengembangkan kewirausahaan dan bisnis di UNNES yang berorientasi pada pemenuhan kebutuhan masyarakat melalui layanan non akademik.
Tugiman Susyanto, S.Pd. | Kepala Administrasi dan Keuangan |
Dr. Dwi Cahyaningdyah, SE., M.Si. | Kepala Unit Pengelola Dana Abadi dan Kerjasama Komersial |
Dr. P. Erianto Hasibuan, M.M. | Kepala Unit Pengelola Usaha |
dr. Anik Setyo Wahyuningsih, M.Kes. | Manajer Puslakes |
Baidhowi, S.Ag., M.Ag. | Manajer Asrama Mahasiswa |
Dr. Harjono, S.Pd., M.Si. | Manajer UNNES Press |