Pascasarjana Universitas Negeri Semarang (UNNES)membuka pendaftaran mahasiswa baru jalur Seleksi Mandiri gelombang III tahun 2018.
pendaftaran dibuka secara online melalui laman http://daftar.unnes.ac.id dengan jadwal sebagai berikut:
Waktu Pendaftaran | : 23 s.d. 24 Juli 2018 |
Seleksi | : 25 Juli 2018 |
Pengumuman | : 26 Juli 2018 |
Registrasi Administrasi Keuangan | : 26 Juli 2018 |
Lapor Diri | : 26 Juli 2018 |
Prosedur Pendaftaran:
- Menyiapkan file pasfoto berwarna ukuran 4 x 6 cm, berformat JPG, dengan ukuran maksimum 1000 KB.
- Membuka situs http://daftar.unnes.ac.id untuk mengisi formulir pendaftaran online.
- Mengisi formulir pendaftaran secara online untuk memperoleh Personal Identification Number (PIN).
- Mencatat Username, Password dan PIN Pembayaran
- Melakukan pembayaran biaya pendaftaran sebesar Rp 250.000,-.(program Magister) dan Rp 750.000,-.(program Doktoral). Pembayaran dapat dilakukan di BNI & BTN seluruh Indonesia dengan cara menujukkan PIN dan dibayarkan secara langsung melalui teller.
- Membuka situs http://daftar.unnes.ac.id untuk mencetak kartu tes dengan mengunggah (upload) file pas foto pada formulir yang telah tersedia.
- Mencetak Kartu Tes yang diakses dari situs Seleksi Mandiri
PELAKSANAAN TES
A. Program Magister (S2)
- Tes Seleksi Mandiri dilaksanakan pada Rabu, 25 Juli 2018 di kampus Pascasarjana UNNES jalan Kelud Utara III Gajah Mungkur Semarang mulai pukul 07.30 sampai selesai dengan bidang uji terdiri dari Tes Potensi Akademik (TPA), Bahasa Inggris dan Tes tingkat program studi
- Khusus Prodi Pendidikan Bahasa Inggris setelah tes tertulis dilaksanakan Tes Uraian (academic writing)
B. Program Doktor (S3)
Tes Seleksi Mandiri dilaksanakan pada Rabu, 25 Juli 2018 di kampus Pascasarjana UNNES jalan Kelud Utara III Gajah Mungkur Semarang mulai pukul 07.30 sampai selesai dengan bidang uji meliputi tes tertulis terdiri dari Tes Potensi Akademik (TPA), Bahasa Inggris dan Tes tingkat program studi dilanjutkan Tes Wawancara.
peserta seleksi diharapkan membawa peralatan ujian terdiri dari (Pensil 2B, serutan, penghapus, ballpoint, dan peralatan tulis lainnya)
hasil seleksi gelombang III akan diumumkan pada kamis, 26 juli 2018 sekaligus bagi yang dinyatakan lolos seleksi akan melaksanakan kegiatan registrasi administrasi & lapor diri pada hari itu juga.