Sedang bimbingan tugas akhir atau sedang mengerjakan tugas akhir semester atau sedang melengkapi tugas akhir perkuliahan karena kurang memenuhi ? Jangan tergesa-gesa untuk mengirim ke dosen kenapa, karena belum tentu tulisan kita tidak terkendala duplikasi dengan tulisan orang lain. Kesamaan tulisan atau kemiripan belum tentu kita menjiplak tulisan seseorang, namun cara kita mengutip tulisan seseorang yang perlu disesuaikan dengan kaidah akademik yang perlu kita perhatikan.
Berdasarkan cara mengutipnya, kutipan dibedakan menjadi 2 jenis, yaitu:
- Kutipan tidak langsung
- Kutipan langsung
Kutipan langsung adalah pemakaian kutipan dengan cara menuliskan secara langsung kutipan tersebut. Sementara itu, kutipan tidak langsung adalah kutipan yang disampaikan dengan cara menuliskan kembali kutipan yang disampaikan dengan gaya bahasa serta pemahaman kita sendiri.
Kutipan langsung pendek dituliskan menjadi satu dalam paragraf karya tulis, tambahkan tanda petik pada kutipan sehingga tanda petik ini menjadi pemisah antara kalimat dengan kalimat kutipan. Sumber kutipan ditulis sedekat mungkin dengan kalimat kutipan.
Kutipan langsung dan panjang dikenal juga dengan istilah block quote. Meskipun mengutip panjang, tetap memiliki kaidah-kaidah ilmiah yang harus diikuti sebagai berikut:
- APA Style(American Psychological Association) Jika panjang kalimat yang dikutip lebih dari 40 kata
- MLA Style (Modern Language Asociation) Jika panjang kalimat yang dikutip lebih dari 4 baris
Setelah selesai menulis cukup dicopy atau upload di laman-laman dibawah ini untuk dicek apakah tulisan kita duplikasi dengan tulisan yang ada di library internet. Tahun 2018 Universitas Negeri Semarang telah berlangganan aplikasi untuk melihat kemiripan tulisan atau artikel. Pascasarjana dengan pengelola jurnal telah dan masih memberi pelatihan manuscript untuk penulisan jurnal atau artikel. Sebelum diupload ke Jurnal UNNES atau Jurnal Internasional Pascasarjana akan mengecek tulisan itu dalam laman http://turnity.com
Link di bawah ini adalah beberapa aplikasi yang dapat digunakan untuk mengecek tulisan apakah plagiat atau tidak, sebagai berikut:
(http://plagiarisma.net; http://www.duplichecker.com/.;https://unplag.com/.; https://www.paperrater.com/.; http://en.writecheck.com/; http://www.copyscape.com/.; http://www.plagium.com/en/plagiarismchecker)
sumber : http://www.apastyle.org,https://owl.english.purdue.edu