Entrepreneurial Attitude merupakan fondasi dalam berwirausaha. Hal ini
melibatkan sikap, keterampilan, dan sifat yang memungkinkan seseorang untuk
mengatasi tantangan dan mengambil peluang dengan percaya diri.
Entrepreneurial Attitude harus ditanamkan dalam diri wirausahawan tak
terkecuali tim kewirausahaan dari mahasiswa Universitas Negeri Semarang.
Pentingnya penguatan Entrepreneurial Attitude menjadikan tim pengabdian
Universitas Negeri Semarang yaitu Adi Satrio Ardiansyah, S.Pd., M.Pd., Devi
Ajeng Efrilianda, S.Kom., M.Kom., Endah Widhihastuti S.Farm., M.Sc., dan
Ratna Nur Mustika Sanusi S.Mat., M.Si. yang dibantu oleh mahasiswa
Universitas Negeri Semarang yaitu Saravina Putri Ramadhani, Putri Erika
Febrianti, dan Mustika Nur Hasanah secara intensif melaksanakan
pendampingan kepada tim kewirausahaan mahasiswa terkait penguatan
Entrepreneurial Attitude. Salah satu kegiatan pendampingan telah berlangsung
secara luring pada Rabu, 17 April 24 di Ruang Seminar 289 Gedung D10
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Semarang
dengan Ratna Nur Mustika Sanusi S.Mat., M.Si. sebagai pemateri.
Dalam sambutannya, Adi Satrio Ardiansyah, S.Pd., M.Pd. selaku perwakilan
tim pengabdian menyampaikan bahwa dalam diri setiap usahawan harus
memiliki attitude berwirausaha. “Entrepreneurial Attitude menjadi sikap dasar
dalam setiap tindakan yang akan diambil dalam berwirausaha” ujar Adi Satrio
Ardiansyah. Bu Tika (Ratna Nur Mustika Sanusi) mengungkapkan bahwa
attitude yang harus dimiliki seorang wirausaha terbagi dalam tujuh jenis sesuai
anatomy of an entrepreneur, yaitu brain (a pool of ideas), eyes (looking for
oportunities), mouth (communication), hand (making connections), ears
(listening to customers feedback), heart (full of passion), dan feet (dream high
but stick to the ground). “Attitude dalam berwirausaha sangat penting karena
sebagai maintenance kestabilan bisnis serta untuk mewaspadai kegagalan di
masa yang akan datang” Ujar Bu Tika.
Banyaknya mahasiswa yang hadir dan turut berdiskusi bersama pemateri
menunjukkan antusiasme terhadap pemaparan materi saat kegiatan berlangsung.
Salah satu mahasiswa dari Prodi Statistika Terapan dan Komputasi
mengungkapkan bahwa penanaman Entrepreneurial Attitude sangat penting
karena dengan adanya hal itu dapat menjadi dasar seseorang untuk mencapai
tujuan, mengatasi hambatan, serta dapat mengambil inisiatif dalam
mengembangkan inovasi berupa ide-ide baru. “Dengan mengikuti seminar
kewirausahaan ini, menambah pemahaman saya tentang bagaimana memiliki
mindset serta attitude yang baik sebagai seorang wirausaha.” Ujar Regita
Aftina. Tim Pengabdi berharap Tenant Usaha Mahasiswa Universitas Negeri
Semarang dapat menghasilkan perubahan yang berdampak positif bagi
masyarakat dan lingkungannya sesuai dengan visi Universitas Negeri Semarang
untuk menjadi universitas bereputasi dunia, pelopor kecemerlangan pendidikan
yang berwawasan konservasi membangun pendidikan yang berkualitas di
Indonesia.