Visi, Misi, dan Tujuan

Prodi Sarjana Kesehatan Masyarakat

Visi

Program Studi Kesehatan Masyarakat yang berwawasan konservasi dan bereputasi internasional dengan keunggulan keilmuan pendidikan kesehatan

Misi

  1. Menyelenggarakan pendidikan tinggi kesehatan masyarakat yang bermutu tinggi dan unggul dalam bidang pendidikan kesehatan guna mendukung penyediaan sumber daya manusia tenaga ahli kesehatan masyarakat yang profesional, inovatif, kompetitif dan berwawasan konservasi;
  2. Menyelenggarakan penelitian pengembangan IPTEK untuk mendukung pendidikan kesehatan masyarakat yang profesional dan pembangunan kesehatan berkelanjutan;
  3. Berperan aktif dalam pembangunan kesehatan melalui pengabdian kepada masyarakat berlandaskan perkembangan IPTEK khususnya bidang kesehatan;
  4. Menjalin kerjasama dengan mitra dalam dan luar negeri guna mengembangkan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat yang menjunjung tinggi nilai-nilai konservasi.

Tujuan

  1. Menghasilkan lulusan sarjana kesehatan masyarakat yang memenuhi standar kompetensi ahli kesehatan masyarakat, unggul dalam bidang pendidikan kesehatan serta berwawasan konservasi;
  2. Menghasilkan produk penelitian bidang kesehatan masyarakat yang berwawasan konservasi dan kompetitif;
  3. Menghasilkan produk, gagasan, teknologi tepat guna, rekayasa sosial dalam bidang kesehatan masyarakat untuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat;
  4. Menghasilkan kemitraan/ jejaring kerjasama dengan stakeholder bidang kesehatan masyarakat untuk kepentingan peningkatan derajat kesehatan Masyarakat

GDPR

  • Privacy Policy

Privacy Policy