Pidato Kenegaraan, SBY Mengaku Bangga dengan Raeni

Universitas Negeri Semarang/Berita/Pidato Kenegaraan, SBY Mengaku Bangga dengan Raeni

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengaku bangga dengan Raeni, lulusan Universitas Negeri Semarang (Unnes) penerima bidikmisi yang lulus dengan indeks prestasi komulatif (IPK) 3,96.

Pengakuan itu ia sampaikan saat pidato kenegaraan pada sidang istimwea MPR, Jumat (15/8).

SBY menyebut Raeni saat melaporkan program beasiswa bidikmisi yang digulirkan pemerintah bagi siswa berprestasi dari keluarga tidak mampu. Hingga tahun ke 5, kata SBY, pemerintah telah menyalurkan lebih dari 200.000 paket beasiswa.

“Mereka lulus dengan capaian akademik yang sangat membanggakan. Ada Raeni, anak tukang becak yang lulus dari Universitas Negeri Semarang (Unnes) dengan IPK 3,96,” kata SBY sebagaimana dikutip Okezone.com.

Menurut SBY, di republik yang dipimpinnya, banyak anak muda cerdas namun tidak dapat kuliah karena berasal dari keluarga tidak mampu. Oleh karena itu, pihaknya merancang beasiswa bidikmisi sejak 2010. Ia opitmis, beasiswa ini dapat memutus mata rantai kemiskinan.

SBY sendiri sebelumnya pernah mengundang Raeni untuk bertemu di Bandara Halim Perdanakusuma, medio Juni lalu. Pada pertemuan itu, SBY bahkan sempat menawarkan beasiswa presiden (presidential scholarship) bagi Raeni.

Di antara perguruan tinggi lain di Indonesia, Unnes memang menjadi penyalur bidikmisi terbanyak. Setiap tahun, Universitas Konservasi ini menyalurkan 1850 paket bidikmisi lain. Dengan komposisi itu, Unnes memenuhi 26 persen kuotanya untuk mahasiswa miskin.

Dari Jakarta, Rektor Unnes Prof Dr Fathur Rokhman MHum, kembali menegaskan bahwa universitas yang dipimpinnya sangat terbuka bagi masyarakat tidak mampu. Ia tak keberatan jika Unnes menjadi universitas kaum dhuafa.

“Justru karena miskin, mereka harus kita fasilitasi dengan fasilitas pendidikan terbaik. Bagi kami, pendidikan adalah lembaga transformasi sosial,” katanya.

 

Related Posts

13 Responses
  1. sakimin

    bersyukur kepada Allah SWT, semoga menjadi penerus bangsa yang membanggakan, untuk berbakti kepada negara dan menjadi tauladan yang diikuti dengan generasi yang cerdas dan berbudi pekerti luhur.

  2. Herawan UNMUL

    Kami akui, soal pengelolaan Bidikmisi Unnes selengkah lebih maju dari universitas lain. Tak salah kemarin kami berkunjung untuk berguru mengenai hal ini.

  3. Agung Nugroho

    Dengan adanya berita dan kekaguman Pak SBY terhadap Raeni, Saya berharap akan muncul sosok dari seluruh penjuru Indonesia yang berprestasi dan berkesempatan untuk mengabdikan diri mereka untuk bangsa dan Negara. Terima kasih UNNES dan selamat kepada masa depan Bangsa Indonesia.
    Indonesia Jaya dan Unnes konservasi

  4. SaruArifin

    Momentum baik ini, jangan lagi dinodai dengan berita yang tidak baik dari internal sebagaimana yang terjadi diawal pemberitaan Raeni. Hal itu menjadi kontraproduktif di masyarakat. Mari jadikan momentum “Raeni” ini sebagai starting point membangun brand image yang positif untuk meneguhkan positioning Unnes ke depan sebagai Kampus rakyat yang berkualitas. Selamat buat UNNES dan semua yang peduli dengan masa depan pendidikan anak”bangsa yang kurang mampu. Salam MERDEKA.

  5. Harna Yulistiyarini

    Sebagai alumnus Unnes angkatan 2005 saya sangat bangga dan bersyukur pernah mengenyam Pendidikan S1 di Unnes. Saat itu memang belum ada beasiswa bidikmisi. Saya memilih Unnes karena biaya hidup yang jauh lebih murah dibanding kampus lain. Dengan orang tua yang buruh pabrik harian dimana ketiga anaknya secara bersamaan kuliah di tempat yang berbeda. Dengan keterbatasan biaya saya nekad kuliah. Alhamdulillah ada rejeki dari ngelesi dan hadiah lomba karya ilmiah. Terima kasih atas motivasi yg dulu selalu diberikan oleh para dosen, kakak senior, dan sahabat semuanya. Saya ingat bagaimana para dosen memberikan tawaran ngelesi dan proyek penelitian pada saya, bagaimana belajar komputer di himatika, bagaimana teman saya meminjami laptop, komputer, printer, camdig, dan motor saat saya butuhkan. Saat itu, di Unnes saya bisa mengirim banyak proposal PKM dan karya tulis lainnya karena ada uang penggantian fotokopi. Hal ini mengantarkan saya di PIMNAS 2007 & 2008 serta kompetisi lainnya. Di Unnes pula saya belajar bersama teman-teman hingga lolos tes CPNS 2009. Terima kasih Unnes tercinta. Saat ini saya mendapat kesempatan S2 P2TK. Ilmu yang saya peroleh selama 4th di Unnes menjadi bekal bernilai untuk berkarya dan berkarir. Terima kasih karena Unnes menjadi kampus kehidupan saya, semoga semakin jaya.

  6. Toni Herlambang

    Tahun ini Unnes jadi PTN terfavorit ke-6 se-Indonesia. Produktivitas mahasiswa menghasilkan PKM urutan 3 nasional. Menjadi penyalur bidikmisi terbanyak. Ranking webometric urutan 13. Kalau kita konsisten, Unnes akan segera jadi salah yang terbaik. Semangat!

  7. Mahbub M

    ALhamdulillah.. Unnes mampu melejut sampai sekarang ini, kebanggaan kita semua semoga tetap kita imbangi dengan ketawadluan dan semangat tuk bejuang lebih baik 🙂

Leave a Reply

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas:

We are using cookies to give you the best experience. You can find out more about which cookies we are using or switch them off in privacy settings.
AcceptPrivacy Settings

GDPR

  • Privacy Policy

Privacy Policy

At unnes.ac.id, the privacy of our visitors is of extreme importance to us. This privacy policy document outlines the types of personal information that is received and collected by unnes.ac.id and how it is used.

Log Files

Like many other Web sites, unnes.ac.id makes use of log files. The information inside the log files includes internet protocol (IP) addresses, type of browser, Internet Service Provider (ISP), date/time stamp, referring/exit pages, and number of clicks to analyze trends, administer the site, track user’s movement around the site, and gather demographic information. IP addresses and other such information are not linked to any information that is personally identifiable.

Cookies

unnes.ac.id uses cookies to store information about visitors’ preferences, to record user-specific information on which pages the site visitor accesses or visits, and to personalize or customize our web page content based upon visitors’ browser type or other information that the visitor sends via their browser.

Third-party ad servers or ad networks use technology in their respective advertisements and links that appear on unnes.ac.id and which are sent directly to your browser. They automatically receive your IP address when this occurs. Other technologies (such as cookies, JavaScript, or Web Beacons) may also be used by our site’s third-party ad networks to measure the effectiveness of their advertising campaigns and/or to personalize the advertising content that you see on the site.

unnes.ac.id has no access to or control over these cookies that are used by third-party advertisers.

You should consult the respective privacy policies of these third-party ad servers for more detailed information on their practices as well as for instructions about how to opt-out of certain practices. unnes.ac.id’s privacy policy does not apply to, and we cannot control the activities of, such other advertisers or web sites.

If you wish to disable cookies, you may do so through your individual browser options. More detailed information about cookie management with specific web browsers can be found at the browsers’ respective websites.

Consent

By using our website, you hereby consent to our privacy policy and agree to its terms.

Update

This Privacy Policy was last updated on: 2023-02-14. Should we update, amend or make any changes to our privacy policy, those changes will be posted here.

Contact Us

If you have any questions, comments, or concerns about our Privacy Policy or our practices with regards to your personal information, please feel free to contact us through the contact form on our website or by emailing us at humas[at]mail.unnes.ac.id.

This Privacy Policy is intended as a general guide to our practices in collecting and using information. If there is any inconsistency between this Privacy Policy and the terms of the Service Agreement or any other terms that may apply to specific services you use, then those specific service terms shall apply.

Terms of Use

By using our website, you agree to abide by this Privacy Policy. If you do not agree with this Privacy Policy, please do not use our website. We reserve the right to update this Privacy Policy from time to time without prior notice. Please review our Privacy Policy periodically to check for changes. Your continued use of our website following the posting of changes to this Privacy Policy means that you accept the changes.

Thank you for reading our Privacy Policy. We are committed to protecting the privacy of our website visitors and will continue to update our Privacy Policy to ensure optimal protection.